Strategi Oto Bento Kuasai Pasar Bento di Industri Franchise Indonesia

Oto Bento, Konsisten Kuasai Pasar Bento di Industri Franchise Indonesia

Oto Bento terus memimpin pasar japanese food di industri franchise Indonesia, khsusunya kategori bento. Belum ada pesaing dari pemain lokal di industri franchise yang menyaingi jumlah jaringan bisnisnya.

Kunci sukses Oto Bento menjadi pemimpin pasar di sektor bisnisnya adalah kualitas rasanya. Dari dahulu, produk yang disajikan Oto Bento tidak pernah berubah. Menu-menu yang disajikan begitu pas di lidah masyakarat Indonesia dengan harga jual terjangkau.

Berbekal kelebihan inilah Oto Bento dengan cepat diterima pasar di berbagai daerah. Jaringan bisnisnya  tersebar di daerah Jabodetabek, Semarang, Lombok, Surabaya, Bandung, Cilegon, Palembang, Bengkulu, Bekasi, Garut, hingga Tasikmalaya.

Meski demikian, bukan berarti Oto Bentu tidak punya strategi bisnisnya. Dalam membangun mereknya, Oto Bento mengusung strategi utama yang dilakukan adalah dengan menjaga kepuasan dan kualitas layanan dari setiap mitranya. Karena ia percaya bahwa mitra adalah perpanjangan tangan ke konsumen.

Bagi Oto Bento mitra adalah media beriklan yang paling efisien dan cost friendly untuk menambahkan brand awareness di masyarakat. Untuk itu, Oto Bento terus ekspansi menambah jumlah mitra di daerah – daerah yang masih belum terjamah. Seperti Kalimantan dan Sulawesi.

Dengan banyaknya jumlah mitra, awareness masyarakat terhadap merek Oto Bento juga semakin kuat. Hal itulah yuang memudahkan untuk menjalankan program – program pengembangan merek maupun marketing.

Walhasil, tahun Oto Bento pun kembali didapuk sebagai penguasa pasar di sektor bisnisnya,

Oto Bento merupakan makanan khas Jepang dengan perpaduan rasa Indonesia shingga cocok dengan lidah masyarakat Indonesia, selain itu Oto Bento menjual produk makanan yang sehat, tanpa bahan pengawet dan halal.

Dalam menekuni bisnis ini sang pendiri Antonius Tony mengatakan, dirinya terus berupaya membangun mereknya agar selalu sustain dan dikenal oleh masyarakat luas.

“Membangun awarness masyarakat terhadap brand Oto Bento dengan cara terus melakukan pemasaran baik secara offline dan onlien, dan terus melakukan perubahan lebih baik lagi untuk mengikuti tren yang ada,” ujar Tony.

Sejak menawarkan franchise pada tahun 2005, Oto Bento berkemgang menjadi pemain franchise lokal bento dengan jumlah jaringan terbanyak di Indonesia. Kesuksesan Oto Bento tidak lepas dari sang pendiri yang cinta akan travelling dan kuliner. Melalui kecintaan tersebut menghasilkan banyak pengetahuan yang dapat diterapkan di bisnis yang dibangunnya, terlihat banyaknya varian menu yang bisa dinikmati para pecinta bento di Indonesia.

Selain itu, Tony juga terus mengikuti perkembangan zaman, jika tidak mengikutinya maka bisnis akan kalah dalam persaingan. Selain itu juga dibutuhkan inovasi secara terus- menerus, tidak hanya asal inovasi Oto Bento juga rutin melakukan perbaikan yang berkesinambungan.

Menu makanan yang ada di Resto Oto Bento ini adalah Egg Chicken Roll, Shripm Roll, Beef Teriyaki dan lainnya. Saat ini Oto Bento menghadirkan menu-menu baru seperti Beef Bowl Teriyaki dan Chicken Bowl Blackpepper.

“Rasa menu Oto Bento bisa diadu, salah satu menu Egg Chicken Roll kami misalnya bisa silahkan dicoba. Hasil testimoni konsumen kami, Egg Chicken Roll Oto Bento memiliki cita rasa nomor satu dibandingkan yang lain,” ungkapnya.

Kedepan rencana Oto Bento akan terus berinovasi dan konsisten dari segi pelayanan, kualitas produk. Tak hanya itu Oto Bento juga berencana ekspansi gerai ke luar negeri. (ZR)